Tantangan Mengelola Blog Baru - SaungMody

Breaking

Tantangan Mengelola Blog Baru

Tantangan Mengelola Blog Baru

SaungMody - Mengelola blog baru ternyata tidak semudah yang dibayangkan, banyak hal yang perlu diperhatikan sebelum semuanya bisa berjalan sesuai yang diharapkan. Tantangan terbesar adalah mengenai konsistensi dalam mengupdate artikel, yang kadang masih terkendala banyak hal.


Tantangan mengelola blog baru

Persiapan matang


Untuk itu, sebelum memutuskan untuk menambah koleksi blog, pastikan kalau kamu sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang. Terutama masalah bahan untuk membuat posting blog. Sudahkah kamu siap manakala blog baru sudah launching, sementara artikel yang harus dipublish masih sebatas angan-angan?
Baca juga: Cara Mudah Menjadi Kreatif
Bila hal ini tidak kamu perhatikan, maka yang akan terjadi adalah, blog jadi terbengkalai dan bila lama tidak di urus, maka besar kemungkinan blog akan tenggelam dan sulit muncul di mesin pencarian.

Banyak blogger yang ikut-ikutan "beternak blog" dengan asumsi bahwa semakin banyak blog akan semakin besar pula penghasilan yang akan didapatkan dari hasil nge-blog tersebut. Namun sayang sekali, jika niat tersebut tidak dibarengi dengan kesiapan merawatnya maka pada akhirnya blog hanya akan menjadi "sarang laba-laba" yang mengotori ranah dunia maya dan tidak menghasilkan apa-apa.

Lantas hal-hal apa sajakah yang perlu diperhatikan agar kejadian tersebut tidak menimpa blog kamu?

Berikut tipsnya:


1. Tentukan niche atau tema utama blog yang benar-benar kamu kuasai. Jangan memilih tema yang tidak sesuai dengan minat, karena hal ini akan membuatmu cepat bosan dan tidak bergairah dalam menulis.

2. Pilih template yang menarik dan responsif dengan widget seperlunya saja agar loading blog tidak berat. Bila memungkinkan pilihlah template berbayar agar lebih mudah di optimalisasi.

3. Buat jadwal rutin posting dan segera eksekusi postingan sesuai jadwal, jangan biarkan blog lama gak di update karena untuk bisa tampil di mesin pencari butuh konsistensi dalam menulis.

4. Rajin mempromosikan blog baru ke berbagai media sosial atau grup/komunitas agar keberadaan blog  baru kamu cepat terindeks di mesin pencari dan makin di kenal di berbagai platform media sosial.

5. Lengkapi tampilan blog dengan tombol share sosial media, agar setiap pengunjung yang tertarik dengan artikel kamu dapat membagikannya dengan mudah.

Demikian tips mudah dalam artikel Tantangan Mengelola Blog Baru yang bisa admin bagikan kali ini, bila merasa bermanfaat tolong dibagikan ulang artikel ini ya?

Terimakasih dan selamat berkreasi!


Pengikut